Spot Konten Instagramable di Surabaya

7 Spot Konten Instagramable di Surabaya yang Wajib Masuk Feed Kamu

QiSae – Surabaya bukan cuma soal kuliner dan sejarah, lho. Kota Pahlawan ini juga punya banyak spot kece buat bikin feed Instagram makin cetar membahana. Mulai dari café tematik, dekorasi rustic sampai rooftop kece dengan pemandangan kota, semuanya siap mempercantik galeri dan bikin banyak likes berdatangan. Yuk, simak 7 spot Konten Instagramable di Surabaya yang wajib masuk feed kamu.

Spot Konten Instagramable di Surabaya yang Menarik untuk Dikunjungi

1. One Pose Cafe

Tempat ini cocok banget buat yang suka konsep estetik dan serba tematik. Interior-nya dibuat seperti galeri seni, lengkap dengan spot khusus buat foto dari berbagai sudut. Tema yang diusung pun unik, mulai dari area vintage sampai shabby chic, bikin hasil jepretan makin menarik. Jangan lupa cobain minuman dan camilan yang fotogenik banget.

Alamat: IG, Jl. Puncak Permai III No.23A, Tanjungsari, Kec. Sukomanunggal, Surabaya, Jawa Timur 60187

2. Historica

Kalau lagi cari tempat dengan nuansa industrial minimalis, Historica bisa jadi pilihan. Nuansa hitam-putih, tembok bata ekspos, dan lampu gantung kekinian menjadikan tempat ini terlihat artsy dan berkelas. Selain bisa foto kece, makanan di sini juga cocok buat dipajang di story.

Alamat: Jl. Sumatera No.40, Gubeng, Kec. Gubeng, Surabaya, Jawa Timur 60281

3. Cafe Rooftop Mibimibi

Pemandangan langit Surabaya di sore hari bisa jadi latar yang keren banget di feed Instagram. Cafe Rooftop Mibimibi punya konsep terbuka dengan paduan tanaman hijau dan lampu gantung yang cantik banget saat malam tiba. Spot rooftop-nya sering jadi incaran untuk foto OOTD maupun flatlay makanan.

Alamat: Jl. Petemon 3 No.136 Petemon, Lantai 4, belok KANAN, Kec. Sawahan, Surabaya, Jawa Timur 60252

4. Rustic Market

Buat yang suka gaya rustic ala kebun Eropa, Rustic Market jawabannya. Bangunan serba putih berpadu dengan taman hijau dan perabotan kayu menciptakan suasana hangat dan manis. Di setiap sudutnya seperti memang didesain khusus buat difoto. Sangat cocok buat foto bareng sahabat atau prewed ala-ala.

Alamat: Jl. Golf 1 Surabaya No.159 A, Gn. Sari, Kec. Dukuhpakis, Surabaya, Jawa Timur 60224

Baca Juga: Konten Kreator vs. Influencer, Apa Bedanya?

5. Carpentier Kitchen

Kafe ini tersembunyi di dalam toko pakaian lokal yang super estetik. Suasananya tenang dan penuh dengan sentuhan bohemian. Bantal etnik, lampu gantung rotan, dan tanaman hijau jadi latar sempurna buat konten santai tapi tetap cantik. Selain foto, bisa sekalian belanja pernak-pernik lucu.

Alamat: Jl. Untung Suropati No.83, DR. Soetomo, Kec. Tegalsari, Surabaya, Jawa Timur 60264

6. Grandfather Coffeeshop

Tempat yang satu ini mengusung gaya tempo dulu, lengkap dengan perabot jadul dan suasana hangat khas rumah kakek. Mulai dari radio tua, mesin tik klasik, sampai lukisan lawas bisa ditemukan di setiap sudut ruangan. Setiap jepretan terasa penuh nostalgia.

Alamat: Jl. Kalasan No.25 I, Pacar Keling, Kec. Tambaksari, Surabaya, Jawa Timur 60131

7. Tempat Nongkrong

Meski namanya simpel, tempat ini punya daya tarik yang nggak kalah keren. Konsepnya menggabungkan pop art dengan mural kekinian. Cocok banget buat foto bareng teman dengan gaya street style. Menunya juga unik dan penuh warna, cocok buat tambahan konten reels.

Alamat: Jl. Bratang Wetan No.49C, Ngagelrejo, Kec. Wonokromo, Surabaya, Jawa Timur 60245

Tips Biar Hasil Foto Makin Maksimal

Sebelum buru-buru upload hasil jepretan ke media sosial, penting banget memperhatikan beberapa hal kecil yang bisa bikin hasil foto jauh lebih menarik. Berikut ini beberapa tips sederhana yang bisa bikin setiap momen di spot Instagramable tadi tampil lebih maksimal dan siap panen likes.

1. Datang lebih awal atau saat golden hour

Cahaya alami saat pagi atau menjelang sore bisa bikin hasil foto lebih lembut dan dramatis.

2. Pilih outfit yang sesuai tema tempat

Gaya vintage, rustic, atau modern minimalis bisa disesuaikan dengan suasana.

3. Gunakan properti tambahan

Topi, bunga, atau minuman bisa jadi pelengkap konten.

4. Eksplorasi sudut yang jarang difoto

Unik dan beda bisa jadi kunci menarik perhatian di feed.

5. Edit seperlunya

Gunakan filter yang konsisten biar galeri terlihat rapi dan profesional.

Biar Konten Makin Berkualitas dan Tersampaikan Maksudnya

Sudah punya banyak stok foto kece tapi bingung menulis caption yang menarik? Atau ingin membangun blog perjalanan dan gaya hidup tapi masih kesulitan menyusun kata-kata yang tepat sasaran? Qisae Studio hadir memberikan solusi kreatif lewat layanan penulisan artikel SEO, bimbingan menulis profesional, serta berbagai jasa konten lainnya. Mulai dari tulisan blog, caption media sosial, naskah promosi, sampai strategi penulisan yang menyentuh audiens secara emosional—semua bisa dirancang khusus sesuai kebutuhan. Bagi yang tertarik menjadikan tulisan sebagai kekuatan utama dalam menyampaikan pesan, langsung saja kunjungi qisae.com dan menghubungi MinSae melalui WhatsApp untuk diskusi santai seputar kebutuhan konten dan strategi menulis yang tepat sasaran.(*)

Editor: Erna QiSae

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *